Hadapi Timor Leste, Timnas U-23 Indonesia Wajib Menang 

    Hadapi Timor Leste, Timnas U-23 Indonesia Wajib Menang 

    SEA Games - Pertemuan pertama cabang sepakbola SEA Games-31 yang berlangsung Hanoi Vietnam, Timnas Garuda Muda U-23 menelan kekalahan atas Timnas Vietnam U-23. 

    Tak tanggung-tanggung Garuda Muda dipermak Vietnam 3-0 tanpa balas. 

    Meski tipis harapan melangkah ke babak selanjutnya, anak asuh Shin Tae-Yong (STY) wajib menang melakoni pertandingan sisa, sebagaimana dijadwalkan Selasa, 10 Mei 2022 timnas U-23 Indonesia bertemuTimor Leste. 

    Tidak ada opsi lain bagi Indonesia selain memenangkan pertanding-an kedua ini. Pertandinganpenyisihan grup A SEA Games 2021 ini akan digelar di Seld Stadion Viet Tri, Phu Tho, pukul19:00 WIB. 

    Kabar baik menghampiri Timnas Indonesia U-23 menjelang pertandingan kedua ini, bakal mendapatkan tambahan amunisi baru yaitu bek Asnawi Mangkualam. 

    Melansir tribunnews, Asnawi telah bergabung latihan pada Minggu, 8 Mei 2022. Ia mendarat di Vietnam pada Sabtu, 7 Mei 2022 malam dari Korea Selatan. 

    Kehadiran Asnawi, pemain belakang asal PSM yang berkiprah di Korea Selatan ini diharapkan membawa angin segar dan memberikan kontribusi maksimal bagi timnas U-23 Indonesia. 

    Harapan itu juga hadir dari Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan dikutip dari situs PSSI. ia sangat bersyukur atas kehadiran Asnawi. 

    “Alhamdulillah kondisiAsnawi tidak ada masalah dan sudah bergabung bersama tim U-23 Indo-nesia, " katanya 

    Iwan Bule menyatakan, kehadirannya sangat dibutuhkan oleh pelatih Shin Tae-yong demi raihan hasil terbaik Indonesia". 

    Guna menyelamatkan muka Sepakbola Indonesia, melawan Timor Leste harus wajib menang. Meski begitu, Timnas U-23 Indonesia jangan meremehkan Timor Leste.

    Sepakbola SEA Games Shin Tae-Yong
    Subhan Riyadi

    Subhan Riyadi

    Artikel Sebelumnya

    Pangdam Hasanuddin Sambut Kedatangan Kepala...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Pangkep AKBP Ibrahim Aji Hadiri...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polres Maros Amankan Penambang Ilegal, Tanggapi Tuduhan Pembiaran Tambang Liar
    Kapolres Pelabuhan Makassar Pimpin Sertijab dan Kenal Pamit Pejabat Utama, Momen Penuh Harapan dan Semangat Baru
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani